Wisata
Pemandian Air Panas Padusan Pacet
Tampak
kolam air dingin di Wisata Pemandian Air Panas Padusan Pacet
Wisata pemandian air
panas padusan pacet merupakan salah satu objek wisata andalan di kota
mojokerto. Lokasinya yang strategis dan jalan mudah di akses membuat wisata ini banyak
dikunjungi oleh wisatawan baik lokal mojokerto maupun dari berbagai kota di
Jawa Timur. Kawasan Pemandian Air Panas ini berlokasi di Jalan Padusan – Pacet tepatnya berada di lereng
Gunung Welirang Mojokerto dekat dengan berbagai jalur dari
kota lain seperti dari arah Surabaya – Pandaan – Trawas – Pacet
atau dari arah kota Batu - Cangar – Pacet.
Suasana
Pasar di sepanjang jalan Area Pemandian
Untuk memasuki kawasan
air panas di portal pertama setiap pengunjung akan membayar biaya
sebesar Rp.15.000,- dan biaya parkir kendaraan Rp.5000,- untuk motor biaya tersebut belum termasuk biaya memasuki area kolam renang. Untuk masuk ke area kolam pemandian pengunjung harus membayar Rp.10.000 untuk dewasa san Rp.7500,-
untuk anak-anak. Di sepanjang jalan menuju air panas pengunjung akan dimanjakan
dengan pemandangan tumbuhan hijau dan Pasar di sepanjang jalan menuju kolam
pemandian Air Panas. Disini pengunjung dapat membeli oleh-oleh khas Pacet baik
makanan olahan maupun buah dan sayuran.
Potret
Taman Kelinci di Area Pemandian
Masuk di area Pemandian
air panas tepat di kanan jalan pengunjung akan menemukan Taman Kelinci. Lahan
kecil yang beralaskan rumput dan berbagai mainan dengan banyak kelinci disana.
Tempat ini diperuntukkan untuk anak-anak yang ingin bermain dan berinteraksi
dengan kelinci. Dengan membayar Rp.5000,- anak-anak akan mendapatkan beberapa
potong wortel untuk memberi makan kelinci.
Suasana
Kolam Air Panas di Padusan Pacet
Wisata Pemandian Air Panas Padusan Pacet buka pada
setiap hari selama 24 jam. Hal ini dikarenakan banyak sekali pengunjung yang
datang untuk berendam di sumber air panas padusan. Sumber air panas yang
mengandung belerang dan sulfur yang bermanfaat untuk menyembuhkan berbagai penyakit,
terutama penyakit kulit. Namun jangan khawatir disini dibedakan mana kolam
untuk pengobatan dan mana kolam untuk yang tidak melakukan pengobatan penyakit
kulit. Di kolam air panas banyak di dominasi oleh orang dewasa untuk pengobatan
selain itu menghilangkan penat setelah seharian bekerja.
Selain
terkenal dengan sumber air panasnya kawasan pemandian padusan juga menyediakan
kolam pemandian air dingin yang sangat luas. di kolam ini banyak di dominasi oleh remaja dan muda mudi untuk berenang. Terletak di lereng Gunung Welirang
membuat sumber air disini sangat jernih, segar dan sejuk sangat cocok untuk destinasi
wisata keluarga.